Neymar Hengkang ke PSG, Romario: Itu Justru Membuatnya Kehilangan Kans Meraih Ballon d'Or |
RIO DE JANEIRO â" Saga transfer Neymar Junior da Silva menuju Paris Saint-Germain pada bursa transfer musim panas 2017 akhirnya berakhir sudah. PSG akhirnya resmi meminang bekas kapten Timnas Brasil tersebut dari Barcelona.Tidak tanggung-tanggung, manajemen PSG memboyong Neymar dengan klausul penembusan sebesar 222 juta euro atau sekira Rp3.5 triliun. Kondisi tersebut, Neymar pun dinobatkan sebagai pemain termahal di dunia mengalahkan transfer Paul Pogba ke MU musim panas tahun lalu.(Baca juga: Takut Dapatkan Teror, Neymar Rekrut Petarung UFC Sebagai Bodyguard)Kepergian Neymar dari skuad Barca memang dilandasi sang pemain tak ingin selalu ada bayang-bayang Lionel Messi. Memang, selama memperkuat Barca Neymar seperti âpelayanâ terhadap segala kesuksesan Messi.Neymar juga sempat berujar bahwa keputusannya hengkang ke PSG demi dapat mendapat gelar Ballon dâOr. tapi justru hal sebaliknya bakal dialami oleh Neymar. Adalah legenda Timnas Brasil, Romario, yang mengutarakan hal tersebut. Romario menyebut kepindahan Neymar ke PSG membuatnya memperoleh gelar Ballon dâOr semakin menipis.(Baca juga: Ingin Dapatkan Kostum Baru Neymar, Ratusan pendukung Berat PSG Menyerbu Champs-Elysees)âNeymar telah mencapai level dimana dia dapat memenangkan Ballon d'Or bersama dengan Barcelona. Setelah pindah ke PSG, saya rasa ia akan merasa dalam kondisi yang lebih sulit,â ucap Romario, seperti dikutip dari El Pais, Selasa (5/9/2017).Meski begitu, Romario tetap memberikan dukungan terhadap keputusan Neymar bergabung dengan PSG. Pasalnya, dengan begitu Neymar dapat bermain di setiap pertandingan bersama PSG dengan perasaan senang.âDari apa yang telah saya dengar dan baca, Neymar bahagia di PSG dan saya harap itu benar-benar terjadi. bukan ada hal yang lebih baik bagi seorang pemain sepakbola daripada ia merasa bahagia di lingkungan tempat dimana ia bekerja,â tandas pria berusia 51 tahun tersebut.
Sumber : bola.okezone.com
0 Comments